Salah satu
aturan yang harus dipatuhi ketika kita sedang berada dipesawat adalh tidak
menggunakan toilet saat pesawat akan lepas landas maupun mendarat. Hal ini
berkaitan dengan keselamatan penupang selama bepergian menggunakan pesawat
terbang looh. Seperti yang dirangkum dalam Boldsky, berikut beberaa alasn
dibalik larangan tersebut.
- Saat pesawat sedang lepas landas maupun mendarat merupakan masa krusial bagi keselamatan penumpang. Berada dalam toilet saat masa krusial sangat membahayakan, karena tidak adanya alat keselamatan yan dapat menolong penumpang jika terjadi kondisi darurat.
- Toilet tidak memiliki sabuk pengaman dan juga dudukannya memiliki permukaan yang keras. Sehingga membahayakan penumpang yang berada didalamnya juka pesawat dalam kondisi tidak stabil saat lepas landas maupun mendarat.
- Toilet memiliki pintu dan memungkinkan untuk terkunci didalamnya. Penumpang dapat terjebak saat kondisi darurat yang membahayakan keselamatan penumpang yang berada didalamnya.
- Bagaimana jika kita terjebak di toilet saat keadaan darurat, sementara kita belum mengenakan pakaian dalam? Mungkin hal ini sangat memalukan ketika kita diselamatkan dalam kondisi tak menggunakan pakaian dalam.
- Selama lepas landas dan mendarat ada kala dimana pesawat bergerak dengan keepatan tinggi secara tiba-tiba dan bermanufer tajam. Apapun dapat terjadi aat kondisi seperti itu, sehingga kita disarankan untuk menempati tempat duduk masing-masing dan mengenakan sabuk pengaman demi keselamatan.
Jadi itulah beberapa alasan mengapa kita dilarang menggunakan toilet
saat pesawat sedang lepas landas maupun mendarat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar