Remove Before
Flight
Pernah lihat gantungan kunci atau sticker bertuliskan “Remove Before Flight“ ?
Jadi apa sih
sebenernya maksud dan kegunaan dari tulisan tersebut? Bendera Remove Before
Flight merupakan safety warning
tag yang
dipasang pada penutup bagian-bagian tertentu dari pesawat dan pin penahan di beberapa komponen pesawat terbang. Pin penahan ini sigunakan sebagai pengganjal pergerakan
pesawat saat dalam keadaan terparkir. Bendera Remove Before Flight(RBF)
dipasang sebagai pengingat pilot, mekanik serta crew bahwa penutup dan
pengganjal ini harus dilepaskan sebelum terbang.
Terdapat beberapa tempat yang biasanya dipasangi bendera
RBF ini, seperti:
1.
Airspeed
Pitot : Alat
yang berhubungan dengan pengukur kecepatan pesawat ini harus selalu ditutup saat
pesawat parkir dalam waktu yang cukup lama. Hal ini dilakukan karena sering
terjadi penyumbatan pada tabung kecil ( tube ) alat pengukur kecepatan ini yang
disebabkan oleh masuknya laba-laba, serangga ataupun kotoran.
d
2.
Nose Landing Gear (NLG) bypass pin: Pin pada NLG yang dipasang saat push back atau mendorong pesawat.
3.
Door Safety Pin : Pin pengganjal lever manual pada pintu-pintu pesawat.
Kelalaian pilot maupun crew pesawat untuk melepaskan semua yang diberi
bendera Remove Before Flight sebelum terbang ini dapat berakibat fatal seperti
kecelakaan pada pesawat. pin pengganjal dengan bendera beertuliskan RBF
tersebut harus dipasang kembali saat pesawat sudah mendarat dan parkir di apron
sebagai bagian dari standar keselamatan penerbangan.
Bagi orang yang bekerja di dunia penerbangan maupun orang yang menyukai
penerbangan sangat senang dan bangga menggunakan atribut yang berkaitan dengan
istilah penerbangan termasuk kata Remove Before Flight. Semoga tulisan ini
dapat menambah wawasan kita akan dunia penerbangan.
Terimakasih telah terbang bersama kami....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar